Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengemukakan bahwa Indonesia telah memasuki babak baru sebagai negara industri melalui sejumlah pembangunan infrastruktur pendukung hilirisasi sumber daya alam.
Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat meresmikan fasilitas injeksi bauksit perdana smelter grade alumina refinery (SGAR) PT Borneo Alumia Indonesia, di Mempawah, Kalimantan Barat, Selasa.
"Ini merupakan jejak-jejak industrialisasi, dimulainya industrialisasi di negara kita Indonesia," kata Presiden Jokowi dalam sambutannya di acara tersebut, diikuti dalam jaringan (daring) di Jakarta, Selasa.