Syahid menyampaikan, pihaknya mengecam tindakan persekusi dan pemukulan terhadap kiai dan rombongan, saat akan mengikuti pengajian di Rengasdengklok.
Tindak kekerasan, katanya, atas nama apapun tidak diperbolehkan, apalagi ini menyerang seorang kiai. Karena itu, Gerakan Pemuda Ansor meminta aparat kepolisian segera menangkap dan menindak pelaku yang sudah berbuat kriminal.
"Kami melihat, anggota Banser dipukuli, diinjak-injak, hati kami sangat sakit. Begitupun kiai kami juga tak luput dari kekerasan. Mobilnya dihancurkan dan di dalam mobil itu ada ibu-ibunya juga," katanya.
Meski begitu, ia mengimbau agar seluruh kader Ansor dan Banser menahan diri dan tidak melakukan tindakan sendiri-sendiri.
Hal tersebut disampaikan, karena pihaknya telah melaporkan peristiwa itu ke pihak kepolisian.
"Kami terus berkoordinasi dengan sahabat-sahabat Banser dan Ansor se-Jawa Barat. Bahkan, sampai Senin dini hari tadi kami di Mapolres Karawang, mendesak agar segera ada tersangka. Nama-nama sudah dikantongi. Kami menunggu tindakan aparat kepolisian," katanya.
Ketua LBH Ansor Karawang, Darus Hayina Umami mengungkapkan kalau pihaknya telah berkomunikasi dengan Polres Karawang terkait dengan persoalan itu.
"Kami akan terus mengawal proses pengeroyokan yang dilakukan oleh sekelompok orang kepada para kiyai dan anggota Banser yang akan ke pengajian Al Baghdadi," kata Darus.
Saat ini pihak kepolisian tengah menangani kasus tersebut.
Kapolsek Rengasdengklok, AKP Edi Karyadi, mengatakan peristiwa itu terjadi di Jembatan Taman Siska, Dusun Warungdoyong, Desa Rengasdengklok Selatan pada Sabtu (10/8) malam.
"Aksi itu berupa penghadangan dan penganiayaan serta perusakan kendaraan mobil NU Rois Syuriah," katanya.
Berita Terkait
Polisi jemput siswa terlibat pelemparan rombongan ziarah GP Ansor
Rabu, 8 Maret 2023 21:09 Wib
Ansor laporkan akun Twitter Faizal Assegaf diduga tebar ujaran kebencian
Senin, 7 November 2022 17:41 Wib
11 terduga teroris kelompok JAD diterbangkan ke Jakarta
Kamis, 1 Juli 2021 12:44 Wib
Pemuda Ansor-Aice-KSP bagikan masker medis
Selasa, 26 Januari 2021 21:24 Wib
Yaqut Cholil: Ada upaya sistematis kibarkan HTI
Rabu, 24 Oktober 2018 16:01 Wib
Gabungan ormas islam tolak kehadiran Yaqut di Palembang
Jumat, 5 Oktober 2018 16:06 Wib
Bimbad: Pendataan ibadah sempurnakan haji
Kamis, 2 Agustus 2018 15:23 Wib
GP Ansor dan Keuskupan Palembang buka puasa bersama
Senin, 11 Juni 2018 22:25 Wib