Mekkah (ANTARA News Sumsel) - Kepala Seksi Bimbingan Ibadah Ansor Sanusi mengatakan penyelenggara layanan haji Indonesia menerapkan pendataan ibadah haji jamaah calon haji (JCH) Indonesia untuk membantu kesempurnaan ibadah.
Pendataan itu dilakukan dengan melakukan pengecekan urutan-urutan amalan ibadah haji sudah atau belum dilakukan oleh JCH. "Kasihan jamaah sudah bersusah payah dan jauh datang kesini, tapi hajinya tidak sempurna," kata Ansor di Mekkah, Selasa.
Menurutnya terdapat pengalaman pada pelaksanaan haji sebelumnya terjadi jamaah yang tidak sempurna ibadah hajinya. Amalan mengitari Kabah (Tawaf) sebagai bagian dari ritual haji seharusnya tujuh putaran hanya dilakukan dua atau tiga putaran oleh jamaah.
Untuk itu, tambahnya ibadah haji JCH diawasi petugas kelompok "Nanti akan dicek, apakah sudah ihram, apakah sudah melaksanakan tawaf sampai tujuh putaran atau belum. Sainya bagaimana. Begitu juga tahalul," jelas dia.
Ia menyebutkan pengecekan dilakukan dengan lembaran berisi daftar ibadah haji. Pihak yang mengecek adalah kepala regu dari rombongan haji.
Setelah itu lembaran diberikan kepada ketua rombongan untuk diperiksa secara acak pada jamaah.
Kepala Daerah Kerja Makkah, Endang Jumali mengatakan pengecekan ibadah dapat menjadi piranti kendali agar ibadah jamaah dapat termonitor dengan baik dan membantu mereka menyempurnakan ibadah.
"Saya ingin semuanya berbasis data. Jamaah A dari regu, kelompok terbang ini, sudah melaksanakan ihram di Bir Ali misalkan, kepala regu nanti memberikan daftar dan mengecek sudah melaksanakan tawaf tujuh putaran apa belum..? Sudah, maka diberikan tanda yang sama. Begitu seterusnya," terangnya.
Berita Terkait
Sahabat DPR Indonesia tengarai ada sentimen pribadi dalam Pansus Haji
Kamis, 26 September 2024 9:57 Wib
Pansus nilai pelaksanaan haji 2024 rapor merah bagi Menteri Agama
Selasa, 24 September 2024 12:36 Wib
Pansus Haji gelar agenda RDPU sekaligus panggil Menag
Senin, 23 September 2024 11:22 Wib
Pansus: 3.503 haji khusus tanpa masa tunggu diberangkatkan 2024
Rabu, 4 September 2024 13:27 Wib
Pansus Haji harapkan Kemenag penuhi panggilan agar tak hambat kerja
Rabu, 4 September 2024 13:02 Wib
Anggota Pansus Haji ungkap ada PIHK bertindak semena-mena pada jamaah
Rabu, 28 Agustus 2024 12:04 Wib
Wakil Ketua DPR Cak Imin diadukan ke MKD terkait pelaksanaan Timwas Haji DPR
Senin, 5 Agustus 2024 14:33 Wib
MUI usul masa tinggal jamaah lansia dan risti di Saudi diperpendek
Senin, 29 Juli 2024 15:34 Wib