Palembang (ANTARA) - Polres Ogan Ilir (OI), Sumatera Selatan memanfaatkan lahan kosong seluas lima hektare untuk ditanami jagung guna mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan visi bersama Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045.
Kapolsek Talang Kelapa, Ogan Ilir AKP Herli Setiawan di Ogan Ilir, Sabtu, mengatakan bahwa pihaknya memanfaatkan lahan kosong seluas 5ha di Desa Gasing, Kecamatan Talang Kelapa untuk menanam ribuan bibit jagung guna mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan visi bersama Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045.
"Kami bahkan menggunakan bibit jagung pakan merk pioneer 32 untuk ditanam agar menghasilkan kualitas yang bagus," katanya.
Menurut dia, tanaman jagung merupakan komoditi tanaman pangan yang sangat penting setelah padi dimana dalam era modern ini. Selain digunakan sebagai makanan tambahan, juga bisa menjadi pakan ternak dan bahan baku beberapa industri strategis dengan kebutuhan yang terus meningkat.
Polres OI manfaatkan lahan kosong lima hektare untuk tanam jagung

Polres Ogan Ilir (OI), Sumatera Selatan memanfaatkan lahan kosong seluas lima hektare untuk ditanami jagung. (ANTARA/ HO- Polres Banyuasin)