Jakarta (ANTARA) - Film "Qodrat 2" garapan sutradara Charles Gozali yang diproduksi oleh MAGMA Entertainment dan Rapi Film mengangkat perjuangan seseorang saat harus menghadapi ujian keimanan di tengah teror melawan kekuatan jahat.
Film ini merupakan sekuel dari film Qodrat dengan menyajikan unsur horor, religi, dan laga yang lebih emosional dan menegangkan.
Ditulis oleh Asaf Antariksa, Gea Rexy, dan Charles Gozali, film Qodrat 2 melanjutkan kisah perjalanan ustadz Qodrat (Vino G Bastian) yang memiliki kemampuan merukiyah untuk mengusir kekuatan gelap.
Setelah pertempuran melawan Assuala (iblis) di film pertama, Qodrat melanjutkan perjalanannya mencari Azizah (Acha Septriasa). Demi menyelamatkan Alif anaknya, Azizah menjual dirinya pada Assuala namun justru malah tetap kehilangan, membuatnya depresi dan sempat dirawat di rumah sakit jiwa.
Ujian keimanan melawan teror kekuatan jahat di film "Qodrat 2"

Sejumlah pemeran dan pembuat film "Qodrat 2" dalam press screening dan konferensi pers di Jakarta, pada Jumat (21/3/2025). (ANTARA/Sri Dewi Larasati)