Kemenkumham cegah perdagangan orang di wilayah Sumsel dan Lampung

id kemenkumham, kemenkumham sumsel, cegahan perdagangan orang, tppo, wilayah sumsel, lampung

Kemenkumham  cegah perdagangan orang di wilayah Sumsel dan Lampung

Tim Kanwil Kemenkumham Sumsel berkoordinasi dengan Kemenkumham Lampung cegah perdagangan orang (ANTARA/HO-Kemenkumham Sumsel)

Palembang (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatera Selatan melakukan tindakan pencegahan perdagangan orang di wilayah Provinsi Sumsel dan Lampung.

"Untuk melakukan pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), Divisi Keimigrasian Sumsel melakukan koordinasi dengan Kanwil Kemenkumham Lampung," kata Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumsel Joko Widodo, di Palembang, Rabu.

Dia menjelaskan, berbagai  tindak pidana perdagangan orang yang dikoordinasikan untuk diantisipasi seperti pekerja migran ilegal, kawin kontrak dan bayi tabung, penjualan organ tubuh manusia, serta praktik pekerja sebagai scammer.