Polisi bagikan 2.000 liter air bersih siap minum ke warga OKI

id Polres OKI,Air minum OKI,Blackout listrik,berita palembang, berita sumsel

Polisi bagikan 2.000 liter air bersih siap  minum ke warga OKI

Aparat Polres Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan membagikan 2.000 liter air bersih siap minum ke warga terdampak blackout listrik Sumbagsel.  (ANTARA/ HO- Polres OKI)

Palembang (ANTARA) - Aparat Polres Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan membagikan 2.000 liter air bersih siap minum ke warga terdampak blackout listrik Sumbagsel.

"Pembagian air bersih 2.000 liter ini dibagikan melalui Kapolsek Air Sugihan dan sudah dilakukan sejak Rabu 5 Juni, kemarin, untuk membantu warga terdampak blackout listrik yang terjadi di wilayah Sumbagsel sejak Selasa 4 Juni 2024," kata Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto di OKI, Kamis.

Ia menerangkan bahwa kesulitan air bersih itu dampak dari pemadaman aliran listrik PLN , yang terjadi hampir di seluruh kecamatan di Kabupaten Ogan Komering Ilir, sehingga warga sangat membutuhkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

"Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri khususnya Polres OKI yang sigap dalam melayani warga," katanya.