Ketenangan jadi kunci Sinner raih Grand Slam perdananya

id Sinner,Jannik Sinner,Australian Open,berita palembang, berita sumsel

Ketenangan jadi kunci Sinner raih Grand Slam perdananya

Petenis tunggal putra Italia Jannik Sinner melakukan selebrasi usai mengalahkan petenis Rusia Daniil Medvedev pada final Australia Open 2024 di Melbourne Park, Melbourne, Australia, Minggu (28/1/2024). Jannik Sinner menjuarai Australia Open 2024 setelah mengalahkan Daniil Medvedev dengan dengan skor 3-6, 3-6, 6-4, 6-4, 6-4 . ANTARA FOTO/REUTERS/Tracey Nearmy/tom.

Keyakinan dan kesabaran itu menggambarkan sosok Sinner sebagai petenis, tidak hanya di final Australian Open tetapi sejak ia muncul di kancah Grand Slam pada 2020 ketika mencapai perempat final di Roland Garros.

Sikapnya yang tenang dan rendah hati juga terpancar dalam pidatonya saat menerima trofi. Dia berterima kasih kepada orang tuanya karena mengizinkan dia untuk memilih menekuni olahraga tenis.

Sebelumnya, Sinner yang berasal dari wilayah selatan Italia berbatasan dengan Austria yang terkenal dengan pegunungan itu bermain ski, bahkan ia menjadi juara ski junior pada usia 12 tahun.

"Saya berharap semua orang bisa memiliki orang tua seperti saya karena mereka selalu membiarkan saya memilih apa pun yang saya inginkan, bahkan ketika saya masih muda, saya (memainkan) olahraga lain dan mereka tidak pernah memberi tekanan pada saya," ujar Sinner.

"Saya berharap kebebasan ini bisa diraih oleh semua orang."

Dengan Carlos Alcaraz memenangi Wimbledon tahun lalu dan sekarang Sinner merebut gelar di Melbourne, para petenis muda siap mengambil alih panggung Grand Slam.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ketenangan jadi kunci Sinner raih Grand Slam perdananya