“Kita seperti olahraga lainnya harus melangkah lebih jauh, lebih cepat, dalam memperjuangkan kesetaraan gender di seluruh dunia,” ujar dia.
Kini di tahun keenamnya, Formula E telah memberikan dampak positif kepada lebih dari 2.500 anak perempuan di 15 balapan, dengan tokoh-tokoh perempuan terkemuka dari berbagai profesi di paddock Formula E yang menyampaikan lokakarya yang inspiratif dan mendidik.
Figur wanita yang hadir di FIA Girls on Track berasal dari seluruh bagian Formula E, termasuk tim, mitra, dan sponsor.
Presentasi disampaikan mengenai topik-topik termasuk penyiaran, kesehatan & keselamatan, teknologi, teknik, mengemudi dan peran media dengan para peserta yang berpartisipasi mendapatkan akses lengkap di belakang layar ke operasional hari perlombaan.
“Komisi Wanita dalam Motorsport FIA berkomitmen kuat untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam olahraga motor di semua tingkatan dan domain. Oleh karena itu, FIA Girls on Track menawarkan platform yang sempurna untuk memperkenalkan gadis-gadis muda dan perempuan ke motorsport dan semua peluang karier yang banyak dan beragam yang dihadirkannya,” jelas Presiden Komisi Wanita Motorsport FIA Deborah Mayer.