Kemenag minta jamaah perhatikan batas waktu konsumsi makanan

id Haji,Makanan haji,Makanan box,Jamaah haji,berita sumsel, berita palembang

Kemenag minta jamaah perhatikan batas waktu konsumsi makanan

Makanan box yang disiapkan pemerintah untuk jamaah calon haji selama di Arab Saudi. (ANTARA/HO-Kemenag)

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Agama meminta jamaah calon haji untuk memperhatikan batas waktu konsumsi makanan yang disediakan, karena dikhawatirkan akan basi.

"Jangan mengkonsumsi makanan melewati batas waktu sebagaimana yang tertera dalam box makanan," ujar Kepala Biro Humas, Data, dan Informasi Kemenag Akhmad Fauzin dalam Konferensi Pers Penyelenggaraan Ibadah Haji di Jakarta, Selasa.

Fauzin mengatakan selama di Madinah pemerintah memberikan layanan konsumsi tiga kali setiap harinya, yaitu makan pagi, makan siang, dan makan malam.

Menu makanan bervariasi setiap harinya dengan menu cita rasa Nusantara. Setiap makanan didistribusikan ke setiap hotel jamaah calon haji sebelum waktu makan tiba.

"Penyajian diberikan dalam kemasan box yang sudah lolos uji standar hygenitas," kata dia.