Palembang (ANTARA News Sumsel) - Bank Indonesia mencatat terdapat 472 lembar uang palsu ditemukan sepanjang Januari hingga Maret 2018 di Provinsi Sumatera Selatan.
Kepala Tim Divisi Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah BI Provinsi Sumsel Perdi Silalahi, di Palembang, Rabu, mengatakan temuan uang palsu itu berasal dari laporan perbankan maupun masyarakat di loket BI.
"Temuan uang palsu itu mayoritas berasal dari perbankan, jika dibandingkan adanya masyarakat yang melapor langsung," kata dia.
Perdi mengatakan uang palsu yang ditemukan bank sentral tersebut rata-rata memiliki pecahan besar, seperti Rp100.000 dan Rp50.000.
Menurutnya, Sumsel hanya sebagai lokasi pengedaran uang palsu, belum ada temuan baik dari pihak keamanan maupun bank sentral terkait pembuatan uang palsu di daerah itu.
Ia melanjutkan secara tren, peredaran uang palsu di Sumsel tidak menunjukkan tren peningkatan karena jumlahnya bisa naik atau turun dari tahun ke tahun.
"Tidak ada momen tertentu yang bisa membuat peredaran uang palsu meningkat. Namun kami selalu waspada dengan secara rutin memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait ciri keaslian uang rupiah," ujar dia lagi.
Berdasarkan data bank sentral, jumlah uang palsu yang ditemukan pada 2017 sebanyak 1.464 lembar. Jumlah tersebut turun dibandingkan 2016 sebanyak 3.286 lembar.
Perdi menjelaskan, Bank Indonesia selalu melaporkan kepada pihak kepolisian terkait temuan uang palsu. Selanjutnya, pengadilan akan memutuskan pemusnahan uang palsu tersebut.
Perdi melanjutkan bank sentral biasanya meningkatkan sosialisasi terkait ciri-ciri uang rupiah pada saat peluncuran uang rupiah baru, seperti emisi 2016.
"Tujuannya agar masyarakat lebih mengenal dan memahami uang emisi baru tersebut," kata dia.
(T.D019/B014)
Berita Terkait
KBRI Washington DC tangani WNI ditangkap atas dugaan pemalsuan uang
Jumat, 1 November 2024 11:31 Wib
Polisi jemput paksa pengendara mobil pelat palsu di jalan tol
Minggu, 2 Juni 2024 17:28 Wib
Polisi sebut pengacara jadi tersangka pemalsuan pelat dinas DPR
Jumat, 31 Mei 2024 19:59 Wib
Antam jamin keaslian dan kemurnian produk emas logam mulia
Jumat, 31 Mei 2024 13:17 Wib
Pemerintah Arab Saudi imbau publik tidak tertipu iklan haji di medsos
Senin, 13 Mei 2024 15:26 Wib
Masyarakat perlu periksa nomor seri uang untuk cegah uangpalsu
Jumat, 5 April 2024 15:10 Wib
Sejumlah supporter Timnas kena tipu tiket palsu yang dibeli di medsos
Kamis, 21 Maret 2024 23:05 Wib
Polisi ungkap laman dan sertifikat palsu keturunan nabi
Senin, 4 Maret 2024 15:04 Wib