Presiden Jokowi tegaskan segera relokasi warga di zona merah lahar dingin
Kabupaten Tanah Datar (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan Presiden Joko Widodo telah menegaskan bahwa masyarakat yang hingga kini masih berada di zona merah lahar dingin harus segera direlokasi.
"Pokoknya, pesan Bapak Presiden mereka yang masih berada di zona merah harus segera direlokasi," kata Menko PMK Muhadjir Effendy saat meninjau lokasi bencana lahar dingin di Kabupaten Tanah Datar, Selasa.
Kendati demikian, Presiden juga berpesan agar masyarakat tidak dipindahkan jauh-jauh dari lokasi pemukiman semula warga. Sebab, hal itu juga bisa berdampak pada mata pencaharian warga.
Dalam kunjungan ke lokasi bencana, eks Rektor Universitas Muhammadiyah Malang itu mengatakan pemerintah daerah juga sedang menyiapkan sejumlah lahan atau lokasi-lokasi tempat relokasi bagi penyintas banjir.
"Pemerintah daerah sudah mengusulkan beberapa lahan. Namun, yang terpenting ialah pesan Presiden jangan terlalu jauh, dan harus masih dekat dengan sumber mata pencaharian warga," ujar dia.
"Pokoknya, pesan Bapak Presiden mereka yang masih berada di zona merah harus segera direlokasi," kata Menko PMK Muhadjir Effendy saat meninjau lokasi bencana lahar dingin di Kabupaten Tanah Datar, Selasa.
Kendati demikian, Presiden juga berpesan agar masyarakat tidak dipindahkan jauh-jauh dari lokasi pemukiman semula warga. Sebab, hal itu juga bisa berdampak pada mata pencaharian warga.
Dalam kunjungan ke lokasi bencana, eks Rektor Universitas Muhammadiyah Malang itu mengatakan pemerintah daerah juga sedang menyiapkan sejumlah lahan atau lokasi-lokasi tempat relokasi bagi penyintas banjir.
"Pemerintah daerah sudah mengusulkan beberapa lahan. Namun, yang terpenting ialah pesan Presiden jangan terlalu jauh, dan harus masih dekat dengan sumber mata pencaharian warga," ujar dia.