Sejumlah provinsi berpotensi diguyur hujan sedang-lebat pada Kamis

id BMKG, cuaca, potensi cuaca, bencana, hidrometeorologi

Sejumlah provinsi berpotensi diguyur hujan sedang-lebat pada Kamis

Ilustrasi - Wisatawan menggunakan payung saat hujan deras mengguyur objek wisata Tanah Lot di Tabanan, Bali. (ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa/pri)

Jakarta (ANTARA) -
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berupa potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang di sejumlah provinsi di Indonesia pada Kamis.
 
Dikutip dalam laman resmi BMKG di Jakarta, wilayah yang berpotensi terjadi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang yakni di Aceh, Bali, Bangka Belitung, Banten, Bengkulu, dan DKI Jakarta.
 
Kemudian, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Lampung.