Kilang Pertamina Plaju pastikan penuhi permintaan BBM Idul Fitri

id Kilang Pertamina Plaju, kilang, bbm, lpg, pastikan penuhi, permintaan BBM, Idul Fitri, bbm prdawat, solar, partalite, ga

Kilang Pertamina Plaju pastikan  penuhi permintaan BBM Idul Fitri

Area Manager Communication, Relations & CSR Kilang Pertamina Plaju Siti Rachmi Indahsari, pada acara berbuka puasa bersama wartawan di Palembang, Jumat (5/4). (ANTARA/Yudi Abdullah/24)

Untuk produk gasoline misalnya suplai direncanakan sebesar 78 ribu kilo liter (KL), angka itu 12 persen lebih besar dari permintaan di hilir yang sebesar 70 ribu KL.

Kemudian untuk produk gasoil, Kilang Pertamina Plaju telah menyiapkan suplai sebesar 169 ribu KL atau 10,6 persen melebihi dari 152 ribu KL permintaan di hilir.

Sementara, untuk produk avtur sebagai bahan bakar aviasi, dari permintaan 2.300 KL, suplai dari Kilang Pertamina Plaju ditargetkan sebesar 3.000 KL, atau 31 persen lebih besar dari permintaan.

Produk avtur dari Kilang Plaju Palembang disuplai untuk beberapa Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) di area Sumbagsel (Palembang, Jambi, Bangka, Belitung, dan Lampung).

Sedangkan produk LPG, Kilang Pertamina Plaju menargetkan suplai sebesar 18 ribu Metric Ton (MT), dan mampu mencukupi permintaan.

“Secara umum, rencana suplai produk gasoline, gasoil, avtur dan LPG dari Kilang Pertamina Plaju dapat memenuhi permintaan di Integrated Terminal (IT) Palembang, IT Panjang di Lampung, dan DPPU area Sumbagsel,” jelasnya.

Sementara mengenai kinerja lifting (penyaluran) Kilang Pertamina Plaju secara historis pada periode Januari hingga Maret 2024 juga tercatat selalu memenuhi kebutuhan permintaan produk gasoil, gasoline, avtur, dan LPG.

Selain itu, dia menambahkan, Kilang Pertamina Plaju terus melakukan optimalisasi dalam mengeksekusi pengelolaan minyak mentah (crude) sesuai dengan kapasitas kilang yang ada.

“Kami juga menaikkan kapasitas secondary kilang dan konversi produk semaksimal mungkin dengan mengelola dan memanfaatkan stok yang tersedia,” kata
Rachmi.