Wapres dan istri pamer jari kelingking usai gunakan hak pilih

id Wapres Ma'ruf Amin

Wapres dan istri pamer jari kelingking usai gunakan hak pilih

Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan istri Wury Ma'ruf Amin usai menggunakan hak pilih di TPS 033, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). ANTARA/Rangga Pandu

Saat tiba Wapres dan Wury masing-masing menerima lima surat suara pemilu yakni berwarna abu-abu untuk surat suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, merah untuk surat suara anggota DPD RI, kuning untuk surat suara DPR RI, biru untuk surat suara DPRD Provinsi dan hijau untuk surat suara DPRD kabupaten/kota.

Wapres dan istri berada di dalam bilik suara selama kurang lebih 6 menit. Usai mencoblos, Wapres dan Wury memasukkan surat suara ke dalam kotak surat suara pemilu.

Keduanya lantas menunjukkan jari kelingking tanda selesai mencoblos.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Wapres dan istri pamer jari kelingking usai gunakan hak pilih