Purwokerto (ANTARA) - Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Banyumas menahan seorang remaja pelaku perkelahian yang mengakibatkan lawannya meninggal dunia di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Jumat (14/7).
"Pelaku berinisial V (15) telah kami tahan sejak kemarin (Minggu, 16/7)," kata Kepala Satreskrim Polresta Banyumas Komisaris Polisi Agus Supriadi Siswanto di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Senin.
Kendati usia pelaku masih di bawah umur, Agus mengatakan penahanan tersebut tetap dilakukan karena perbuatan yang bersangkutan termasuk pembunuhan atau menghilangkan nyawa orang lain.
Menurut dia, remaja berinisial V tersebut mengakui telah melakukan perkelahian hingga mengakibatkan lawannya berinisial K (15) meninggal dunia setelah terkena sabetan senjata tajam.
"Kasus ini ditangani Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Banyumas," tambahnya.
Menurut Agus, penyidik hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan terhadap V dengan didampingi petugas dari Balai Pemasyarakatan Purwokerto, psikolog, dan pihak lainnya untuk memastikan bahwa yang bersangkutan tidak berada di bawah tekanan.
Berita Terkait
ANTARA dan Universitas Prasetiya Mulya kolaborasi gali potensi Cilongok Banyumas
Jumat, 1 Maret 2024 21:29 Wib
Pemerintah siapkan subsidi & bantuan pupuk dongkrak produksi beras
Rabu, 3 Januari 2024 11:26 Wib
Tim SAR upayakan evakuasi delapan penambang terjebak di tambang emas rakyat
Rabu, 26 Juli 2023 15:25 Wib
Biadab, kerangka bayi yang ditemukan di Banyumas ternyata hasil hubungan sedarah
Selasa, 27 Juni 2023 10:16 Wib
Polisi Banyumas koordinasi Bapas tangani anak bawah umur bakar rumah
Jumat, 16 Juni 2023 14:24 Wib
Pekerja kaget temukan kerangka bayi terbungkus kain baju
Jumat, 16 Juni 2023 11:44 Wib
Mencegah pernikahan anak jangan hanya omongan
Minggu, 16 April 2023 5:26 Wib
Kesal pada anak, cucu jadi sasaran penganiayaan
Kamis, 2 Maret 2023 14:58 Wib