Asian Games - Indonesia masuk final 25 m rapid fire pistol

id Asian Games,Anang Yulianto,menembak,kejuaraan menembak,berita sumsl,berita palembang

Asian Games  - Indonesia masuk final 25 m rapid fire pistol

Penembak Indonesia Anang Yulianto mengikuti kualifikasi 25 meter rapid fire pistol putra Asian Games 2018 di arena menembak Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (24/8). (INASGOC/Iggoy el Fitra/Ang/thv/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Petembak Indonesia, Anang Yulianto, lolos ke babak final nomor 25 meter rapid fire pistol Asian Games (AG) 2018 di Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu.

Petembak berusia 41 tahun itu berada pada ranking ke-4 di babak kualifikasi dari delapan orang yang berhak ke final. Anang meraih 579 poin dari hasil akumulasi poin selama dua hari babak kualifikasi. Sementara itu, petembak tuan rumah lainnya, Totok Trimartanto tidak lolos kualifikasi karena berada ranking 15.

Babak final akan dipertandingkan pukul 15.30 WIB. Anang akan bersaing dengan tujuh petembak kelas dunia. Petembak Junhong Kim memuncaki klasmen dengan 589 poin.

Kim adalah lawan terberat karena merupakan peraih medali emas pada nomor ini di AG 2014 Incheon, Korea Selatan. Ia juga menduduki ranking ke-6 dunia untuk nomor 25 meter rapid fire pistol.

Kemudian?peringkat dua dan tiga di klasmen?ditempati oleh petembak China, Zhaonan Yao dan Junmin Lin, yang masing-masing memperoleh 588 dan 585 poin.

Dua petembak Vietnam Minh Thanh Ha dan Cong Minh Phan ada diperingkat lima dan enam. Kemudian, Jongho Song berada diperingkat ke-7 dan peringkat terakhir yang lolos kualifikasi ditempati oleh Ghulam Mustafa Bashir dari Pakistan.

"Kita masih ada peluang medali dari 25 meter rapid fire pistol," kata Manajer menembak tim Indonesia, Sarozawato Zai.

Indonesia akhirnya meraih medali pada pertandingan hari ketujuh cabang menembak AG 2018. Petembak Muhammad Sejahtera Dwi Putra meraih perak di nomor 10 meter running target campuran.