Pembangunan IPAL sanitasi terpadu pertama di Indonesia dimulai
Kamis, 5 November 2020 12:45
ANTARA - Pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), senilai Rp 1,2 triliun, kerjasama antara Pemerintah Indonesia dan Australia, secara resmi dimulai pembangunannya, Rabu (4/11). IPAL sungai selayur ini nantinya akan menghubungkan stasiun pompa di Kelurahan 19 ilir, hingga ke instalasi pengolahan IPAL rumah tangga, di kelurahan Sungai Selayur Palembang, sepanjang 8 kilometer, dan menjadi yang pertama di indonesia,dengan sanitasi terpadu khusus air bersih untuk skala perkotaan. (Evan Ervani/Satrio Giri Marwanto/Risbeyhi)