Ada rumah kaktus mini dari limbah kayu

ANTARA - Seorang pemuda asal Palembang bernama Faisal Tanjung berhasil menyulap limbah bekas dari batang kayu dan ranting menjadi rumah kaktus mini dengan beragam tampilan menarik. Meskipun keterampilannya didapat secara otodidak, kreasi rumah kaktus buatan Faisal ini banyak diminati pelanggan yang datang tak hanya berasal dari Palembang dan sekitar tapi juga berbagai kota di Indonesia. (Evan Ervani/Sandi Arizona/Ardi Irawan)