Palembang (ANTARA) - Festival Bongen yang digelar Pemkab Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan pada 17 Agustus 2024 sukses memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI di kabupaten setempat.
"Festival Bongen yang digelar hingga tadi malam, berhasil menarik perhatian masyarakat, terbukti ribuan masyarakat memadati Taman Air Sekayu, untuk menyaksikan festival tersebut," kata Penjabat
Bupati Muba Sandi Fahlepi, di Sekayu, Ahad.
Dia menjelaskan, Festival Bongen merupakan kegiatan tahunan yang diadakan Pemerintah Kabupaten Muba melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata tahun 2024, yang bertepatan dengan Peringatan HUT RI pada 2024 ini.
Kegiatan yang bisa memberikan hiburan bermanfaat, dampak positif, dan suasana yang harmonis bagi seluruh warga Kabupaten Muba diharapkan ke depan bisa dilanjutkan dengan kualitas pelaksanaan yang lebih baik.
"Saya melihat selama pelaksanaan festival itu, semua bisa menikmati pesta rakyat tersebut dengan penuh suka ria, dan bergembira," ujarnya.
Menurut dia, pihaknya berharap dengan kegiatan tersebut , masyarakat Muba dapat menjaga dan merawat serta mempromosikan ke khalayak mengenai Festival Bongen.
Berita Terkait
Muba Expo 2024 sukses promosikan wisata, UMKM hingga inovasi daerah
Sabtu, 5 Oktober 2024 18:39 Wib
Pemkab Muba siap sambut kuker Kepala BNPB RI
Senin, 30 September 2024 16:39 Wib
Job Fair Disnakertrans Muba sediakan 1.225 lowongan kerja
Minggu, 29 September 2024 22:44 Wib
Muba Expo 2024 fasilitasi UMKM naik kelas
Minggu, 29 September 2024 19:50 Wib
Warga Muba tumpah ruah hadiri malam pembukaan Muba Expo 2024
Minggu, 29 September 2024 10:19 Wib
Pj Gubernur Sumsel apresiasi realisasi pembangunan Muba
Minggu, 29 September 2024 9:26 Wib
Sekda H Apriyadi tinjau persiapan pembukaan Muba Expo 2024
Sabtu, 28 September 2024 21:44 Wib
Tingkatkan pelayanan kesehatan, Muba bangun laboratorium kesehatan daerah
Sabtu, 28 September 2024 21:00 Wib