Jumat malam ini, Pj Gubernur Agus Fatoni dijadwalkan buka MTQ XXX/2024 Sumsel di Muba

id Sumsel, sekayu muba, mtq sumsel, musabaqoh, pj gubernur

Jumat malam ini, Pj Gubernur Agus Fatoni dijadwalkan buka MTQ XXX/2024 Sumsel di Muba

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi meninjau langsung lokasi yang dijadikan tempat pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-XXX tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Stable Berkuda Sekayu, . (ANTARA/HO/Diskominfo)

Sekayu, Muba (ANTARA) - Penjabat Gubernur Sumsel H Agus Fatoni dijadwalkan membuka MTQ XXX/2024 tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Sekayu Kabupaten Muba, Jumat (3/5/2024) malam ini.

Pembukaan lomba seni baca Al Quran dan dan lainnya itu dipusatkan di Stabel Sekayu Kabupaten Muba.

Pemkab Muba sebagai tuan rumah kegiatan itu sudah mempersiapkan semuanya, selain memfasilitasi titik-titik kegiatan MTQ dan mata lomba lainnya, juga membuka bazaar MTQ yang diikuti 17 kabupaten /kota peserta serta kolaborasi dengan UMKM Sumsel dan lokal Musi Banyuasin.

Ribuan Kafilah dari 17 kabupaten/kota sudah hadir di Sekayu Muba dan siap bertanding yang dimulai pada Sabtu besok di sejumlah lokasi yang sudah ditetapkan.

Sementara itu prosesi pembukaan MTQ XXX/2024 Sumsel juga akan diwarnai penampilan lima qori intenasional yang sengaja hadir di Sekayu Muba serta Performance artis ibukota Trisuaka dan Nabila yang akan tampil dengan lagu religi.