Jakarta (ANTARA) - Menjadi seorang aktris yang sekaligus seorang ibu bukanlah hal yang mudah, termasuk bagi Faradina Mufti yang berbagi pengalamannya tentang tantangan menjadi seorang ibu sambil menjalani karier di dunia perfilman.
Terlebih, sebelum menikah, Faradina terbiasa dengan mobilitas yang tinggi, selalu mandiri dalam melakukan segala hal. Namun, setelah menikah dan menjadi seorang ibu, segalanya berubah. Faradina merasa harus memperhatikan kesehatan dan kondisi fisiknya yang mungkin tertentu, serta tidak dapat terlibat dalam proyek film karena tidak memungkinkan bagi ibu hamil.
“Aku tuh tidak bisa berdiam diri, karena memang dari sebelum menikah aku selalu nyetir sendiri, kalo ada kerjaan pergi sendiri, kemanapun pergi sendiri, dan itu mobilitasnya lumayan tinggi banget," kata Faradina saat menyambangi Wisma ANTARA di Cikini, Jakarta, Kamis (23/3).