BPJS Ketenagakerjaan serahkan 1.418 kartu ke guru non ASN di PALI

id BPJS,Asn,Guru

BPJS Ketenagakerjaan serahkan 1.418 kartu ke guru non ASN di PALI

BPJS ketenagakerjaan bagikan 1.418 kartu BPJS ke guru non ASN di Pali. (ANTARA/ BPJS Ketenagakerjaan Pali)

Palembang (ANTARA) -
BPJS Ketenagakerjaan bagikan sebanyak 1.148 kartu keanggotaan  BPJS ke guru non aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten PALI, Sumatera Selatan.
 
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Muara Enim Ruszian Deddy, Kamis, mengatakan bertepatan pada serangkaian kegiatan hari guru Nasional, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan kartu secara simbolis untuk 1.418 kepada guru non ASN di kabupaten pali.
 
"Pemberian kartu tersebut dilakukan pada Rabu, kemarin secara simbolis di lapangan Gelora Kabupaten Pali dan dihadiri oleh Bupati Pali Heri Amalindo," katanya.
 
Ia menjelaskan dengan didaftarkannya tenaga guru non ASN ini diharapkan para tenaga guru non ASN  ini dapat bekerja dengan nyaman dan merasa terlindungi dari resiko-resiko yang mungkin terjadi.
 
Adapun program perlindungan yang di dapat yaitu jaminan kecelakaan kerja (JKM) dan jaminan kematian (JKT).
 
Ia berharap hal tersebut dapat lebih mendekatkan BPJS Ketenagakerjaan terhadap warga Kabupaten Pali dan Muara Enim.
 
Penyelenggaraan kegiatan promitif preventif ini untuk membantu para guru dalam melaksanakan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja guna meningkatkan kenyamanan dalam mengajar
 
"Kami berharap semoga warga Kabupaten Pali dan Muara Enim dengan BPJS Ketenagakerjaan semakin maju," katanya.