Presiden sudah dapat informasi Syahrul Yasin Limpo di Indonesia

id Presiden,Jokowi,Syahrul Yasin Limpo,Mentan,KPK,Febri Diansyah,berita sumsel, berita palembang

Presiden sudah dapat informasi Syahrul Yasin Limpo di Indonesia

Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan di Monas, Jakarta, Kamis (5/10/2023). (ANTARA/Indra Arief Pribadi)

"Jangan berandai-andai, dong," ujarnya.

Sebelumnya, kuasa hukum Syahrul Yasin Limpo, Febri Diansyah, mengatakan kliennya akan menghadap Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Kamis.

"Saya diminta untuk menyampaikan bahwa besok (Kamis), Pak Mentan akan ke Istana menghadap Bapak Presiden (Jokowi)," kata Febri Diansyah di Jakarta, Rabu.

Febri mengatakan informasi itu setelah dirinya bertemu dengan kliennya, Syahrul Yasin Limpo, di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Rabu malam. Syahrul berada di NasDem Tower dengan didampingi pengacaranya, Rabu malam, menghadap Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

Febri, yang merupakan mantan juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu, enggan menjawab pertanyaan wartawan apakah jadwal pertemuan Syahrul dan Jokowi terkait rencana pengunduran diri dari jabatan mentan. Febri memastikan Syahrul, yang diduga terlibat dalam kasus korupsi di Kementan, akan menghadapi dan kooperatif dalam menjalani proses hukum di KPK.