Beirut (ANTARA) - Misi penjaga perdamaian PBB di Lebanon (UNIFIL) berduka atas meninggalnya satu petugas penjaga perdamaian pada Jumat (15/11), yang menurut misi tersebut, tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Lebanon selatan.
UNIFIL menyebutkan bahwa salah satu iring-iringan kendaraan mereka terlibat dalam kecelakaan lalu lintas di jalan pesisir, dekat dengan desa Shama pada Jumat pagi hari.
"Sayangnya, seorang penjaga perdamaian asal Prancis tewas dan tiga lainnya mengalami luka ringan dalam kecelakaan tersebut," kata UNIFIL seperti dilaporkan Anadolu pada Sabtu.
Tentara Israel telah menyerang beberapa pos UNIFIL di Lebanon selatan sejak melancarkan serangan darat di Lebanon selatan pada awal Oktober yang memicu kecaman dari seluruh dunia.
Berita Terkait
UNIFIL: Markasnya dihantam peluru artileri di Lebanon selatan
Sabtu, 16 November 2024 13:16 Wib
Netanyahuakui bertanggung jawab atas ledakan pager massal di Lebanon
Senin, 11 November 2024 10:32 Wib
5 anggota UNIFIL terluka diserang drone Israel di Lebanon selatan
Jumat, 8 November 2024 10:14 Wib
Hizbullah serang balik Israel dengan drone, roket dari Lebanon
Senin, 28 Oktober 2024 16:13 Wib
Israel hancurkan situs makam putra Nabi Yakub di Lebanon
Kamis, 17 Oktober 2024 12:06 Wib
Dua tentara RI di Lebanon luka saat bertugas di menara observasi UNIFIL
Jumat, 11 Oktober 2024 8:46 Wib
Serangan Israel ke Beirut incar sosok pemimpin Hizbullah berikutnya
Jumat, 4 Oktober 2024 12:22 Wib
Lebanon adukan Israel di PBB atas serangan daratnya
Jumat, 4 Oktober 2024 9:42 Wib