Baturaja (ANTARA) - Kepolisian Resor Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan memperketat pengamanan pendaftaran pasangan calon bupati dan wakil bupati OKU pada Pilkada 2024 di kantor KPU setempat.
"Pengamanan diperketat selama proses pendaftaran calon kepala daerah di KPU OKU pada 27-29 Agustus 2024," kata Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni di Baturaja, Rabu.
Dia mengatakan, hal itu dilakukan untuk memastikan tahapan pendaftaran calon peserta Pilkada 2024 berjalan aman dan lancar.
Dalam pengamanan itu, pihaknya menerjunkan sebanyak 95 personel kepolisian setempat dibantu TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab OKU untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
"Khusus Polres OKU ada 95 personel diterjunkan yang tergabung dalam Operasi Mantap Praja Musi 2024," katanya.
Kapolres mengingatkan agar seluruh anggota tetap menerapkan SOP pengamanan serta menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi selama proses pendaftaran.
Berita Terkait
Polisi pelaku penembakan siswa SMK sudah ditahan
Rabu, 27 November 2024 17:00 Wib
Polisi tangkap sopir mobil ekspedisi tabrak bayi hingga tewas
Rabu, 27 November 2024 15:05 Wib
Polisi sebut siswa tewas tertembak di Semarang pelaku tawuran
Selasa, 26 November 2024 7:00 Wib
Polisi identifikasi gas beracun sebabkan tiga pekerja meninggal dunia
Senin, 25 November 2024 17:21 Wib
Kompolnas: AKP Dadang sempat ancam tembak polisi jika halangi dirinya
Senin, 25 November 2024 17:19 Wib
Kapolri kerahkan Propam dan Irwasum asistensi kasus penembakan polisi
Senin, 25 November 2024 14:52 Wib
Kompolnas: Lanjutkan pengungkapan kasustambang ilegal Solok Selatan
Senin, 25 November 2024 14:02 Wib
KPU OKU Timur pastikan pengangkut logistik Pilkada 2024 telah sampai ke kecamatan
Senin, 25 November 2024 7:33 Wib