Palembang (ANTARA) - Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju Palembang, Sumatera Selatan meraih dua penghargaan ISRA 2024 atas upaya mendukung pelestarian keanekaragaman hayati dan mengajak pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) binaannya naik kelas.
"Dua penghargaan itu diterima pada acara
penganugerahan Indonesia Social Responsibility Award (ISRA) 2024 di Solo, Jawa Tengah pada Kamis (27/6)," kata Pjs Area Manager Communication, Relations & CSR PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju Ahmad Adi Suhendra di Palembang, Sabtu.
Dia menjelaskan, komitmen pihaknya dalam menjaga keanekaragaman hayati dan menyukseskan pemberdayaan masyarakat lokal diapresiasi hingga level nasional.
Melalui program Belida Musi Lestari dan Small Medium Enterprise Empowerment Competition (SMEEC), Kilang Pertamina Plaju berhasil meraih penghargaan bronze dan silver ISRA 2024.
"Penghargaan itu akan menjadi pemacu tim Kilang Pertamina Plaju terus berkomitmen dalam merealisasikan program-program berkelanjutan yang mencerminkan aspek CSR atau tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL)," ujarnya.
Menurut dia, program CSR yang dijalankan hingga Juni 2024 ini merupakan manifestasi dari perusahaan Kilang Pertamina Plaju yang berkomitmen penuh untuk memberikan kontribusi terbaiknya dalam mendukung realisasi tanggung jawab lingkungan sosial perusahaan sehingga dapat memberikan manfaat lebih luas.
Sementara mengenai ajang SMEEC merupakan kompetisi pendampingan UMKM binaan Kilang Pertamina Plaju dengan pesertanya mahasiswa dari berbagai kampus di wilayah Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel).
Kegiatan SMEEC yang digelar sejak akhir 2023 dan diikuti 118 tim dari 17 kampus di Sumsel, Lampung, Bengkulu, Jambi, dan Bangka Belitung (Sumbagsel) yang mengantarkan pihaknya meraih penghargaan ISRA 2024 akan terus ditingkatkan baik kualitas maupun kuantitas pesertanya, jelas Adi Suhendra.
Berita Terkait
Kilang Plaju-Lanal Palembang amankan rantai pasok BBM di perairan
Rabu, 18 Desember 2024 21:37 Wib
DPR RI : Kilang Plaju garda terdepan ketahanan energi nasional
Selasa, 17 Desember 2024 6:39 Wib
Pertamina Plaju bantu tumbuh kembang anak di Banyuasin
Jumat, 13 Desember 2024 23:59 Wib
Muslimah Kilang Plaju gelar kajian tahsin tausiyah tingkatkan imtaq
Rabu, 11 Desember 2024 21:36 Wib
Kilang Pertamina Plaju produksi 12,9 juta barel gasoline
Rabu, 11 Desember 2024 11:48 Wib
Komisi VII DPR RI apresiasi Kilang Pertamina Plaju kembangkan desa wisata
Senin, 9 Desember 2024 20:29 Wib
Donor darah Kilang Pertamina Plaju sumbangkan 900 kantong darah ke PMI
Kamis, 5 Desember 2024 6:37 Wib
Kilang Pertamina Plaju fasilitasi budidaya ikan air tawar di Sungai Gerong
Sabtu, 30 November 2024 8:31 Wib