"Penundaan perjalanan kendaraan angkutan barang ini bertujuan untuk memberikan kelancaran dan kenyamanan bagi pemudik selama arus mudik dan balik lebaran," katanya.
Ia menambahkan penundaan perjalanan untuk menjamin keamanan dan keselamatan di jalan serta terhindar dari permasalahan teknis yang ditimbulkan dari kendaraan angkutan barang.
Ia berharap semoga dengan penundaan perjalanan kendaraan angkutan barang yang dilakukan stakeholder terkait ini bisa memberikan kelancaran keamanan dan keselamatan bagi seluruh pemudik selama arus mudik dan balik lebaran ldul Fitri tahun 2024 ini.
Sementara itu, sejumlah pengemudi truk tiga sumbu angkutan barang menongkrongi terminal Alang - Alang Lebar Palembang, Sumatera Selatan karena dilarang melintas menuju jalan lintas timur Sumatera (Jalintim) guna mengantisipasi kemacetan arus balik lebaran 2024 daerah itu.
"Sudah sejak pagi tadi kami menepi ke terminal karena dilarang petugas kepolisian untuk melintas menuju Jambi," kata Ali seorang pengemudi truk asal Lampung.
Ia menyebutkan bahwa masih belum mengetahui kapan kembali boleh melintas menuju jalan lintas timur Sumatera tersebut.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi tunda perjalanan truk tiga sumbu menuju Betung saat arus balik