Bandarlampung (ANTARA) - Pusat Observatorium Astronomi Itera Lampung (OAIL) berharap hilal 1 Syawal 1445 Hijriah dapat diamati ketika langit cerah pada Selasa (9/4).
"Kami bersama Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung akan menggelar pengamatan Hilal 1 Syawal 1445 Hijriah, sebagai penanda Hari Raya Idul Fitri, pada Selasa (9/4)," kata Kepala Pusat OAIL Dr. Moedji Raharto, di Bandarlampung, Sabtu.
Dia menjelaskan bahwa dengan menggunakan titik lokasi OZT-ALTS, tim OAIL menghitung bahwa konjungsi toposentrik terjadi pada tanggal 09 April 2024 pada pukul 00:58 WIB. Pada saat Matahari terbenam di Itera pada pukul 18:02 WIB, bulan akan berada di horizon barat dengan umur sabit bulan 17 jam 04 menit.
"Dari perhitungan yang dilakukan oleh tim OAIL secara toposentrik, ketinggian bulan pada saat matahari tenggelam adalah +05°:51':23" dan azimut bulan sebesar +283°:25':17", dengan beda azimut +05°:38':32" dari lokasi matahari terbenam, dengan elongasi sebesar +08°:58':54"," kata dia.