Palembang (ANTARA) - Pemerintah Kota Palembang, Sumatra Selatan mengajak 1,5 juta para pemilih pemula di daerah itu untuk tidak golput dengan menyalurkan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS) pada Pemilu 14 Februari 2024.
Pj Wali Kota Palembang Ratu Dewa di Palembang, Senin, mengatakan bahwa
pemilih pemula yang sudah bisa memberikan hak pilih pada Pemilu 2024, agar para pemilih pemula agar cerdas dalam memilih.
"Saya harap 53,17 persen pemilih pemula yang menentukan masa depan bisa cerdas memilih dan harus datang ke TPS tanggal 14 Februari nanti," ujarnya.
Kepada pemilih pemula Palembang sejumlah kurang lebih 1,5 juta, ia berharap anak-anak muda ini sudah bisa menentukan pilihan untuk kemajuan Indonesia.
"Saya yakin pemilih pemula Kota Palembang sudah mampu menentukan pilihan yang baik untuk kemajuan Indonesia," katanya.
Selain itu, Pejabat Wali Kota Palembang, Sumatra Selatan Ratu Dewa tersebut juga meminta para ketua RT dan RW di daerah itu agar tidak mengarahkan warga untuk memilih para calon legislatif maupun calon presiden tertentu dalam memilih atau mencoblos.
Ia juga mengimbau ketua RT/RW untuk tidak memberikan dukung dan mengarahkan warga memilih salah satu calon.
Berita Terkait
Hitung cepat: Pilkada Palembang, Ratu Dewa-Prima unggul 46,86 persen
Kamis, 28 November 2024 4:59 Wib
Disbudpar Sumsel himpun dan simpan 16 ribu koleksi benda bersejarah di Museum Balaputra Dewa
Jumat, 15 November 2024 21:00 Wib
Fitri-Nandri 1, Ratu Dewa-Prima 2, Yudha-Bahar 3
Senin, 23 September 2024 22:03 Wib
Ratu Dewa peroleh dukungan PDI Perjuangan maju Pilkada Palembang
Sabtu, 24 Agustus 2024 12:42 Wib
Dua gol Tyronne hampir menangkan Persib
Kamis, 22 Agustus 2024 0:46 Wib
Museum Sumsel galakan kunjungan edukasi siswa, mulai TK hingga SMA
Senin, 15 Juli 2024 20:09 Wib
Susur jalur rempah, KRI Dewaruci lepas jangkar dari pelabuhan Panjang Lampung
Minggu, 14 Juli 2024 18:00 Wib
Pemkot Palembang turunkan TPPS ke 18 kecamatan tekan angka stunting
Kamis, 11 Juli 2024 19:48 Wib