Baturaja (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan menetapkan tarif angkutan umum baru untuk penyesuaian kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi yang ditetapkan pemerintah pusat beberapa waktu lalu.
"Tentunya kenaikan harga BBM bersubsidi berimbas pada ongkos angkutan kendaraan, tidak terkecuali kendaraan angkutan umum di Kabupaten OKU baik dalam kota maupun antar desa dan kecamatan," kata Kepala Dinas Perhubungan OKU, Firmansyah di Baturaja, Kamis.
Terkait hal itu pihaknya telah menggelar rapat bersama untuk menetapkan tarif angkutan umum yang menyesuaikan dengan harga BBM bersubsidi saat ini.
Baca juga: Tarif angkutan penyeberangan antarprovinsi naik
Dalam rapat tersebut pihaknya mengundang instansi terkait, mahasiswa dan perwakilan sopir angkutan kota (angkot) dan angkutan desa (angdes) yang beroperasional di Kabupaten OKU.
"Masalah tarif angkutan ini sudah kami bahas bersama melibatkan pihak terkait," katanya.
Seperti angkutan dalam kota dengan rute kawasan pasar ke arah Sepancar dari Rp3.250/orang naik menjadi Rp5.000.
Sedangkan, untuk angkutan pedesaan yang terjauh seperti ke arah Mendingin, Kecamatan Ulu Ogan dari sebelumnya Rp30.000 menjadi Rp40.000 per penumpang.
"Untuk jarak ke kecamatan sebelum rute terjauh itu tinggal menyesuaikan. Penetapan tarif ini nantinya akan diperkuat dengan Surat Keputusan (SK) Bupati OKU," tegasnya.
Baca juga: Pemkot Palembang subsidi ongkos pelayanan Trans Musi
Baca juga: Kebijakan tarif batas belum perlu diterapkan untuk kargo udara
Berita Terkait
Bawaslu Sumsel imbau sopir angkutan umum lepas APK pilkada
Rabu, 27 November 2024 7:35 Wib
Bulog OKU bentuk tim pengawas penyaluran bantuan pangan
Rabu, 9 Oktober 2024 19:52 Wib
KAI Divre IV Tanjungkarang catat angkutan barang tumbuh 10 persen
Selasa, 8 Oktober 2024 18:59 Wib
Performas ketepatan jadwal meningkat, KAI angkut 45,05 juta ton barang pada Januari -Agustus 2024
Rabu, 11 September 2024 15:16 Wib
Seorang lansia tewas akibat angkutan pedesaan yang ditumpanginya tersambar KA
Minggu, 1 September 2024 17:04 Wib
PTBA terus tingkatkan kapasitas angkutan batu bara
Selasa, 16 Juli 2024 17:36 Wib
Polres OKU kandangkan puluhan kendaraan ODOL
Kamis, 4 Juli 2024 20:07 Wib
Sopir angkutan umum di OKU peroleh pelatihan tentang bantuan hidup dasar
Jumat, 14 Juni 2024 14:34 Wib