Palembang (ANTARA) - Kiprah Bank BRI dalam memberdayakan sektor mikro, khususnya di sektor pertanian tidak diragukan lagi. Bank BRI sejak awal berdirinya telah menjadi sahabat bagi para petani. Hal ini juga dilakukan Bank BRI Regional Office (RO) Palembang.
Bank BRI Regional Office Palembang mulai semester 2 tahun ini dipercaya oleh pemerintah untuk menyalurkan kartu tani bagi 327.287 orang petani di Provinsi Sumatera Selatan yang akan disalurkan melalui 10 kantor cabang BRI yakni KCU Palembang A.Rivai, Sriwijaya, Kayuagung, Baturaja, Sekayu, Lubuk Linggau, Prabumulih, Muara Enim, Pagar Alam, dan Lahat.
Kartu tani adalah kartu ATM tabungan Simpedes dari bank BRI yang digunakan untuk menampung alokasi subsidi pupuk dari pemerintah kepada petani. Penebusan pupuk bersubsidi dengan kartu tani hanya bisa dilakukan di agen-agen Brilink yang telah ditunjuk dan memenuhi kualifikasi sebagai Kios Pupuk Lengkap (KPL).
Baca juga: Ogan Komering Ulu distribusikan 16.837 Kartu Tani
Dalam acara Sosialisasi Implementasi Kartu Tani Wilayah Penyaluran Provinsi Sumatera Selatan, Kamis, Regional Banking Head BRI RO Palembang Ivan Amirudin mengatakan bahwa BRI RO Palembang akan memberdayakan seluruh jaringan yang ada, khususnya di 10 kantor cabang penyalur, untuk memastikan para petani penerima kartu tani bisa menebus alokasi pupuk bersubsidi di agen-agen Brilink yang telah ditunjuk.
lebih lanjut, pejabat teras BRI RO Palembang yang mempunyai darah keturunan Palembang ini menyatakan bahwa dengan dukungan ratusan unit kerja didukung dengan ribuan agen Brilink yang tersebar sampai ke pelosok-pelosok desa, penyaluran kartu tani bisa dilakukan tepat waktu kepada para petani.
Seluruh pemangku kepentingan hadir dalam acara yang digelar di aula lantai 4 kantor BRI RO Palembang, Kepala Dinas Pertanian Pemprov Sumatera Selatan Bambang Pramono, Kabid Prasarana dan Sarana Dinas Pertanian TPH Sumsel Ilfantria, PT. Pupuk Indonesia di wakili oleh Vice President Penjualan wilayah 2 Jambak, Departement Head SEI BRI Kantor Pusat Jakarta Evi Riyanti, Departement Head SEI RO Palembang Joko Sriyatno.
Seluruh Pemimpin Cabang BRI penyalur kartu tani juga hadir dalam acara tersebut sebagai bentuk komitmen yang kuat dari BRI RO Palembang. (Rel/I016)
Baca juga: Balai Penyuluhan Pertanian OKU gelar sosialisasi penggunaan Kartu Tani
Berita Terkait
Bupati OKU sabet penghargaan Mata Lokal Desa Award
Jumat, 13 Desember 2024 21:05 Wib
Kelompok bina tani berkah binaan Kilang Pertamina Plaju
Kamis, 21 November 2024 5:51 Wib
Pusri dukung pertanian berkelanjutan melalui Kartini Tani
Kamis, 19 September 2024 13:04 Wib
Wamentan dorong petani gunakan KTP untuk pembelian pupuk subsidi
Jumat, 23 Agustus 2024 8:25 Wib
Banyuasin bangun jaringan irigasi rawa guna naikkan hasil tani
Senin, 3 Juni 2024 19:30 Wib
OKU dapat tambahan pupuk bersubsidi dari Dinas Pertanian Sumsel
Jumat, 26 April 2024 14:31 Wib
Jumlah klaim asuransi petani di Sumsel tembus Rp2,70 miliar pada 2023
Selasa, 6 Februari 2024 7:59 Wib
Gibran ingin kartu tani dan bansos berlanjut lebih tepat sasaran
Rabu, 24 Januari 2024 0:40 Wib