Hanoi (ANTARA) - Suasana kontras tampak pada bench pemain di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Minggu, pada laga perebutan medali perunggu sepak bola putra SEA Games 2021.
Bench Tim Malaysia dipenuhi dengan pemain cadangan dengan rompi berwarna oranye, sedangkan bench pemain Indonesia justru dipenuhi ofisial nonpemain.
Di bench Indonesia hanya tampak tiga pemain yang mengenakan rompi berwarna hijau muda dan kelengkapan bermain, yakni Ilham Rio Fahmi, Muhammad Adi Satryo, dan Muhammad Ridwan.
Syahrian Abimanyu dan Egy Maulana Vikri juga tampak di bench pemain, tetapi tidak mengenakan rompi.
Indonesia datang ke pertandingan itu dengan keadaan timpang lantaran tiga pemain yakni Firza Andika, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya terkena kartu merah pada laga semifinal.
Skuad Garuda Muda pun cuma mempunyai lima pemain cadangan, dengan salah satunya kiper.
Sejauh ini, skor pertandingan masih bertahan 0-0 imbang tanpa gol untuk Indonesia dan Malaysia.
Pertemuan Indonesia dan Malaysia di perebutan tempat ketiga SEA Games 2021 menjadi yang pertama pada ajang SEA Games sejak edisi tahun 2005.
Ketika itu, tepatnya di SEA Games 2005, Filipina, Malaysia menundukkan Indonesia dengan skor 1-0.
Jauh sebelumnya, pada SEA Games 1985 di Thailand, Indonesia dan Malaysia juga sempat bertarung untuk medali perunggu dengan hasil Malaysia berjaya atas Indonesia dengan satu gol tanpa balas.
Berikut susunan pemain kedua tim.
Timnas U-23 Malaysia: Muhammad Rahadiazli-pg, Quentin Cheng, Muhammad Azrin Afiq, Harith Haiqal, Muhammad Azam, Muhammad Mukhairi Azmal (kapten), Muhammad Nur Azfar, Ahmad Rizki, Muhamad Syahir, Muhammad Safwan, Ahmad Danial.
Timnas U-23 Indonesia: Ernando Ari-pg, Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto (kapten), Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Marselino Ferdinan, Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, Irfan Jauhari, Ronaldo Kwateh.
Berita Terkait
Tim bola basket putra Indonesia masuk final ASG 2024 Vietnam
Kamis, 6 Juni 2024 15:31 Wib
Tim bulu tangkis beregu putra Indonesia raih perak di ASG
Rabu, 5 Juni 2024 13:23 Wib
Indonesia berpeluang jadi tuan rumah World Combat Games 2027
Senin, 13 Mei 2024 10:35 Wib
Gim Nightingale resmi meluncur, beri pengalaman game PVE yang berbeda
Rabu, 21 Februari 2024 9:07 Wib
Para bulu tangkis sumbang dua emas terakhir di Wounded Homeland Games
Kamis, 7 Desember 2023 11:28 Wib
Dwiyoko/Freddy raih perak setelah final sengit berbalut rubber game
Jumat, 27 Oktober 2023 13:34 Wib
Rica lawan cedera tumit demi raih medali di APG Hangzhou
Kamis, 26 Oktober 2023 14:08 Wib
Syuci lampaui ekspektasi dengan raih medali para renang APG Hangzhou
Kamis, 26 Oktober 2023 12:02 Wib