Jakarta (ANTARA) - Megan Domani dan Rayn Wijaya siap beradu peran di serial original WeTV berjudul "Jodoh atau Bukan" garapan rumah produksi Arjuna Mega Films (AMF).
Disutradarai oleh Sondang Pratama. serial "Jodoh atau Bukan" menceritakan seorang gadis bernama Natalie. Hidupnya terasa runtuh ketika sang ibu, Nora, menjodohkan dia dengan anak partner bisnis klinik kecantikannya.
Tak punya pilihan lain, Natalie pergi mengunjungi ayahnya, Hanung, yang tak pernah dia temui sejak dia berumur enam tahun. Perjalanan Natalie di kota kecil tempat ayahnya tinggal membuatnya bertemu dengan Tania, ibu tirinya yang eksentrik, dan adik tiri yang super iseng. Natalie juga bertemu dengan Jonah, laki-laki tampan namun menyebalkan.
Hari demi hari, Natalie melewati serangkaian peristiwa bersama Jonah, mulai dari tersesat di hutan, berperang melawan cacar air, membantu sang ayah berlaga di kontes memasak, hingga mengajar anak-anak di pedesaan. Lama-lama, perasaan mulai tumbuh di antaranya keduanya.
Namun, masalah kembali datang ketika kekasih Jonah menyusul ke kota itu. Sementara itu, ibu Natalie juga semakin gencar menjodohkannya dengan orang lain.
Megan Domani berperan sebagai Natalie, Rayn Wijaya sebagai Jonah, Vidya Ully sebagai Nora, dan Ariyo Wahab sebagai Hanung. Selain itu, ada pula Brisia Jodie, Salshabilla Adriani, Hannah Hannon, Kevin Leonardo, Ibrahim Risyad, dan Ruth Marini yang membintangi serial tersebut.
"Ini cerita tentang cinta yang sangat sweet, tapi saat kalian merasa everything is perfect, eh, ada masalah terus. Jadi kalau mau tahu apa yang membedakan serial ini daripada yang lain, tonton 'Jodoh atau Bukan' di WeTV," kata Shalu Tony Mulani, produser dari AMF, saat media gathering di kawasan Jakarta Selatan, Selasa.
Executive Producer & Country Head WeTV Lesley Simpson menambahkan, setiap episode dari serial "Jodoh atau Bukan" akan menampilkan cerita yang tak terduga dari para karakternya.
"Setiap episode banyak sekali surprise yang bikin penonton gemas, deg-degan, dan enggak akan menyangka karena jalan ceritanya akan berputar balik terus," ujar dia.
Serial "Jodoh atau Bukan" direncanakan akan mulai syuting pada 27 November dan dijadwalkan tayang perdana pada 2022 mendatang.
Berita Terkait
Santan dalam masakan Minang: Risiko kolesterol atau justru sehat?
Rabu, 4 Desember 2024 16:51 Wib
Poirier menyerukan pertarungan dengan Topuria atau Holloway di UFC
Senin, 28 Oktober 2024 11:49 Wib
Fengshui, ilmiah atau takhayul?
Senin, 29 Juli 2024 10:44 Wib
Film "Mungkin Nanti Esok atau Lusa" gapai situs bersejarah Turki
Jumat, 12 Juli 2024 15:18 Wib
Kiat memilih tas kulit asli atau kulit vegan sesuai kebutuhan
Kamis, 13 Juni 2024 17:02 Wib
Prabowo: Di dalam atau luar pemerintahan, kita berjuang untukrakyat
Rabu, 24 April 2024 19:15 Wib
Perhatikan ada atau tidaknya cairan dari payudara saat SADARI
Rabu, 13 Maret 2024 17:08 Wib
Anies, Prabowo atau Ganjar? Intip peluang yang jadi pemimpin 2024
Sabtu, 10 Februari 2024 11:11 Wib