Video yang menggambarkan saat sebelum pesawat Ethiopia jatuh, hoaks

id vieo hoaks,berita bohong,hoaks pesawat jatuh,berita hoaks,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel, antara palembang, antara hari ini, palembang

Video yang menggambarkan saat sebelum pesawat Ethiopia jatuh, hoaks

Unjuk rasa beritah hoaks. (ANTARA)

Jakarta (ANTARA) - Melalui platform media sosial tersebar informasi sebuah video yang menggambarkan keadaan kabin pesawat dengan penumpang yang tengah menghadapi goncangan yang kuat dan suasana penumpang yang panik.

Video itu diklaim sebagai video yang direkam sebelum jatuhnya pesawat Ethiopia Airlines beberapa waktu yang lalu.

Klaim    : video detik-detik menjelang jatuhnya pesawat Ethiopia Airlines
Rating   : Salah/Disinformasi

Penjelasan 
Dari penelusuran tim subdit pengendalian konten internet Kementerian Komunikasi dan Informatika, video tersebut sebenarnya adalah rekaman pesawat Etihad Airways pada saat mengalami turbulensi. Pesawat dengan nomor penerbangan EY474  yang mengalami turbulensi itu berangkat dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, menuju Bandara Soekarno Hatta, Jakarta, pada 4 Mei 2016.

Cek fakta  : https://www.emirates247.com/news/emirates/31-hurt-as-turbulence-hits-etihad-flight-2016-05-05-1.629207
Cek fakta  : https://www.youtube.com/watch?v=jLhjCul9XMk

Cek fakta: Tim khusus Etihad kunjungi korban insiden turbulensi
 
undefined

Tangkapan layar klarifikasi anti hoaks tim subdit pengendalian konten internet Kementerian Komunikasi dan Informatika