Kadin Sumsel salurkan bantuan 400 tabung oksigen untuk tangani COVID-19
Kamis, 26 Agustus 2021 20:20
ANTARA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Sumatera Selatan menyalurkan bantuan sebanyak 400 tabung oksigen kapasitas 6 meter kubik, ke sejumlah rumah sakit rujukan COVID-19, di sumatera selatan, Kamis (26/8). Bantuan sebagai upaya Kadin Sumsel ikut serta membantu penangganan COVID-19 di Sumsel, yang saat ini berlimpah oksigen namun kekurangan tabung. (Evan Ervani/Dudy Yanuwardhana/Farah Khadija)