Penyaluran KUR BRI capai Rp27,72 triliun dalam waktu dua bulan

id bri,bbri,kur,kredit usaha rakyat,kur bri,umkm

Penyaluran KUR BRI capai Rp27,72 triliun dalam waktu dua bulan

Direktur Bisnis Mikro PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Supari. (ANTARA/HO-BRI)

Jakarta (ANTARA) - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp27,72 triliun sepanjang dua bulan pada awal tahun 2025, yakni periode Januari hingga Februari.

Jumlah tersebut setara dengan 15,84 persen dari total alokasi tahunan yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp175 triliun. Pada periode ini, sebanyak 649,6 ribu debitur pengusaha UMKM telah menerima manfaat dari penyaluran KUR.

Direktur Bisnis Mikro BRI Supari dalam keterangan resminya di Jakarta, Minggu, menegaskan komitmen BRI dalam memperkuat ekosistem pembiayaan UMKM agar semakin berdaya saing dan mampu berkembang secara berkelanjutan.