Permalukan City, Ancelotti beri penghargaan pada para bekMadrid

id Carlo Ancelotti,Real Madrid,Manchester City

Permalukan City, Ancelotti beri penghargaan pada para bekMadrid

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. ANTARA/HO-Real Madrid/Antonio Villalba/am.

Pada pertandingan ini, tiga gol Madrid diciptakan oleh Kylian Mbappe (60'), Brahim Diaz (86'), dan Jude Bellingham (90+2'). Sementara itu, dua gol City diborong oleh Erling Haaland (19', 80').Ancelotti kembali memuji lini pertahanan timnya yang meski baru pertama kali bermain bersama, mereka mampu menahan serangan City untuk mencetak gol lebih banyak.

“Saya selalu mengatakan kepada jurnalis Spanyol bahwa bertahan adalah sebuah sikap tim. Hari ini kami adalah tim yang bertahan dengan baik. Tim berlatih dengan sangat baik dalam bertahan," ucap pelatih asal Italia tersebut.

Secara keseluruhan, Ancelotti mengaku puas dengan performa timnya. Hal ini dikarenakan Los Blancos lebih mengontrol pertandingan dan banyak menghadirkan situasi berbahaya di pertahanan lawan.

Kata dia, penampilan mereka di Etihad musim ini, berbeda dari pertemuan musim lalu dengan kemenangan penalti 4-3 setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Madrid akan bertindak sebagai tuan rumah pada laga leg kedua di Santiago Bernabeu. Pertandingan ini akan dimainkan pekan depan pada Kamis (20/2) pukul 03.00 WIB.

"Kami harus mempersiapkan diri dengan baik untuk leg kedua, meski pertandingan ini memberi kami kekuatan dan kepercayaan diri untuk pertandingan berikutnya," tutup dia.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Permalukan City, Ancelotti beri penghargaan pada para bek Madrid