Unsri menerima 584 mahasiswa baru jalur KIP Kuliah

id Unsri, calon mahasiswa, mahasiswa baru, penerimaan cama, jalur KIP, kip kuliah, snbt, utbk, seleksi masuk unsri, tes

Unsri menerima 584 mahasiswa baru  jalur KIP Kuliah

Rektor Unsri Taufiq Marwa didampingi panitia penerimaan mahadiswa baru tahun akademik 2025/2026 (ANTARA/Yudi Abdullah/25)

Palembang (ANTARA) - Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang, Sumatera Selatan, menerima mahasiswa baru melalui jalur Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah sebanyak 584 orang dalam Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) Tahun Akademik 2025/2026.

"Berdasarkan data penerimaan mahasiswa baru yang lulus SNBP mencapai 2.065 orang. Dari jumlah itu 584 orang di antaranya anak dari keluarga miskin atau jalur KIP Kuliah," kata Rektor Unsri Taufiq Marwa, di Palembang, Rabu.

Berdasarkan data mahasiswa baru yang lulus SNBP jalur KIP Kuliah yang mencapai 25 persen lebih, membuktikan Unsri memberikan kesempatan cukup besar bagi anak-anak dari keluarga miskin untuk kuliah di universitas yang kini berstatus sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH).

"Kami berupaya memberikan kesempatan kepada putra dan putri, terutama dari keluarga kurang mampu sebanyak-banyaknya untuk menikmati pendidikan di Kampus Unsri di Kota Palembang dan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir, Sumsel," ujarnya.

Dia menjelaskan, persentase penerimaan mahasiswa baru melalui jalur KIP Kuliah diupayakan terus meningkat sesuai dengan kapasitas daya tampung yang tersedia setiap tahun akademik baru.

"Daya tampung Unsri pada tahun akademik 2025/2026 sebanyak 9.154 orang, bertambah 464 orang dari sebelumnya yang hanya 8.690 orang," katanya.