Jakarta (ANTARA) - Troy Star Pictures memproduksi film drama misteri berjudul Koma ”Koma, Berhenti Sebelum Mati” yang siap tayang di berbagai bioskop tanah air pada 31 Oktober mendatang dengan ikut mengangkat keindahan alam yang ada.
“Film ini menyuguhkan petualangan dan cerita yang unik dengan balutan panorama estetik gunung Dempo Sumatera Selatan membuat sesuatu yang sangat menarik dan berbeda. Sebenarnya film ini sarat muatan positif, terutama bagaimana kita menjaga keseimbangan alam,” kata sang produser film, Hartini, melalui keterangan pers yang diterima, Kamis.
Film tersebut bercerita tentang petualangan tiga orang remaja yang sengaja datang ke gunung Dempo hingga terjebak dalam sebuah konflik dengan sesuatu yang tak pernah mereka bayangkan sebelumnya.
Sebuah misteri yang ada di gunung Dempo hingga menyebabkan mereka bertiga koma. Sebuah perjalanan konflik dan misteri menjelang kematian. Alur cerita yang tidak mudah ditebak hingga di akhir film menguras air mata dan kesadaran akan cerita yang sebenarnya.
Berita Terkait
Penurunan tanah di Jalan KS Tubun Karawaci bukan misteri, ini penyebabnya
Sabtu, 26 Oktober 2024 14:59 Wib
Penyebab masih misteri, Polres OKU periksa lima saksi kasus kebakaran kantor bupati
Kamis, 1 Agustus 2024 17:17 Wib
Kejadian langka, WNA bawa kabur truk gabah ke Bandara Bali motifnya masih misteri
Senin, 10 Juni 2024 13:05 Wib
Film "Suanggi: Ilmu Terkutuk" kuak misteri ilmu hitam dari tanah Papua
Rabu, 29 Mei 2024 13:14 Wib
Kasus ayah dan anak yang membusuk masih misteri, kedua jasad sudah dikebumikan
Senin, 30 Oktober 2023 11:27 Wib
Asa keluarga agar misteri kematian anaknyaterungkap
Selasa, 6 Juni 2023 10:04 Wib
"Mindcage" ungkap misteri dari pembunuhan berantai
Selasa, 20 Desember 2022 12:21 Wib
"Sadako DX", memecahkan misteri kembalinya hantu legendaris
Jumat, 25 November 2022 13:34 Wib