Jakarta (ANTARA) - Bintang timnas Argentina Lionel Messi baru saja memecahkan rekor caps terbanyak di Copa America setelah ia tampil dalam kemenangan 2-0 La Albiceleste atas Kanada pada laga pembuka edisi ke-48 Copa America 2024 Amerika Serikat di Stadion Mercedez-Benz, Georgia, Jumat WIB.
Dilansir dari laman resmi Copa America, Jumat, penampilan itu merupakan penampilan ke-35 Messi dari tujuh edisi turnamen tersebut yang sekaligus mengalahkan rekor yang sebelumnya kiper bersejarah Chile Sergio Livingstone pada tahun 1953.
Messi melakukan debutnya di Copa América pada usia 20 tahun dimana ketika itu ia dipanggil oleh pelatih Alfio Basile. Pada edisi selanjutnya, Messi mengikuti Copa America dengan tiga pelatih yaitu Sergio Batista (2011), Gerardo Martino (2015 dan 2016), dan Lionel Scaloni (2019, 2021, dan 2024).
Dalam enam edisi yang telah ia ikuti sebelumnya, La Pulga meraih satu gelar pada edisi 2021, tiga kali runner-up pada 2007, 2015, dan 2016, juara ketiga pada 2019, dan mencapai perempat final pada 2011.
Berita Terkait
Messi menikmati pertarungan terakhirnya di Copa America
Rabu, 10 Juli 2024 14:30 Wib
Messi dan Miami pemuncak klasemen MLS
Minggu, 21 April 2024 10:20 Wib
Messi dipastikan absen bela Argentina
Selasa, 19 Maret 2024 7:27 Wib
Memakai kostum Inter Miami, wasit diganti
Minggu, 3 Maret 2024 7:37 Wib
Martino minta Inter Miami jangan selalu andalkan Lionel Messi
Sabtu, 2 Maret 2024 11:55 Wib
Bos Apple minta klub MLS pelajari "efek bisnis" Messi
Jumat, 23 Februari 2024 11:38 Wib
Messi menangi penghargaan FIFA 2023
Selasa, 16 Januari 2024 7:03 Wib
Ballon d'Or Messi yang istimewa
Selasa, 31 Oktober 2023 9:16 Wib