Ogan Komering Ulu, Sumsel (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) setempat menetapkan sebanyak 10 desa di daerah itu sebagai Desa Mandiri.
Kepala Bidang Penataan Desa dan Pembangunan Dinas PMD OKU, M Al Ghazali di Baturaja, Selasa, mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pemutakhiran data Indeks Desa Membangun (IDM) dan berhasil meningkatkan jumlah Desa Mandiri menjadi 10 desa yang tersebar di tujuh kecamatan di kabupaten tersebut.
Dia mengatakan penilaian Desa Mandiri dilihat dari aspek IDM dan kelengkapan fasilitas umum serta jumlah penduduk.
"Saat ini Kabupaten OKU sudah memiliki sebanyak 10 Desa Mandiri dari sebelumnya atau pada tahun 2022 hanya terdapat sembilan desa yang tercatat sebagai desa mandiri," jelasnya.
Sebanyak 10 Desa mandiri tersebut yakni Desa Baturaden, Desa Batumarta 1 dan Desa Batumarta 2 yang berada di Kecamatan Lubuk Raja.
Selanjutnya, Desa Bindu dan Desa Mendala di Kecamatan Peninjauan dan Desa Lubuk Batang Baru yang terletak di Kecamatan Lubuk Batang.
Termasuk juga Desa Kedaton yang ada di Kecamatan Kedaton Peninjauan Raya dan yang terbaru adalah Desa Karya Mukti di Kecamatan Sinar Peninjauan.
Sedangkan, kata dia, untuk di Kecamatan Baturaja Timur ada Desa Tanjung Baru dan Desa Pusar, Kecamatan Baturaja Barat.
"Sebanyak 10 desa ini sudah melalui penetapan hasil pemutakhiran data IDM Tahun 2024," ujarnya.
Dia menjelaskan Desa Mandiri memiliki beberapa keunggulan, salah satunya dalam pembagian nilai persen pada tahapan pencairan dana desa (DD).
"Untuk perbedaannya terdapat pada tahap penyaluran Dana Desa. Bagi Desa Mandiri akan diberikan pada tahap satu sebesar 60 persen dan tahap dua 40 persen," ujarnya.