PBB: protes global hentikan serangan di Rafah makin tak bisa diabaikan

id serangan di rafah,PBB,berita palembang, berita sumsel

PBB: protes global hentikan serangan di Rafah makin tak bisa diabaikan

Sejumlah peserta membentangkan bendera Palestina saat mengikuti aksi damai untuk keadilan Palestina di Universitas Diponegoro (Undip), Semarang, Jawa Tengah, Selasa (21/5/2024). Dalam aksi yang diikuti puluhan mahasiswa universitas tersebut, mereka menyuarakan kemerdekaan untuk Palestina dan penghentian agresi militer Israel ke Palestina karena menimbulkan korban jiwa wanita serta anak-anak sekaligus mengecam sejumlah tindakan Israel diantaranya serangan ke kota pertahanan terakhir Palestina yakni di Rafah. ANTARA FOTO/Makna Zaezar/aww.

Serangan di Rafah, kata dia, mengakhiri aliran bantuan ke bagian selatan Gaza, melumpuhkan operasi kemanusiaan hingga mencapai titik puncaknya. Ia juga mencatat bahwa Israel menghentikan distribusi makanan dan pasokan bahan bakar untuk kehidupan di Jalur Gaza.

Mengutip resolusi Dewan Keamanan PBB yang mengadvokasi perlindungan personel kemanusiaan dan PBB serta perintah Mahkamah Internasional (ICJ) agar Israel menghentikan serangan militer di Rafah di Gaza selatan, Griffiths berkata, "Ini adalah momen kejelasan."

“Ini adalah momen untuk menuntut penghormatan terhadap aturan perang yang mengikat semua orang, warga sipil harus diizinkan mencari keselamatan,” katanya.

Bantuan kemanusiaan, menurut dia, harus difasilitasi tanpa hambatan. Dia turut mengulangi permintaannya untuk "membebaskan para sandera, menyetujui gencatan senjata dan mengakhiri mimpi buruk ini."

Sumber : Anadolu

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PBB: protes global hentikan serangan di Rafah makin tak bisa diabaikan