Kereta api jadi transportasi paling diminati pemudik Lebaran

id mudik lebaran 2024,lebaran 2024,kereta api,transportasi pilihan pemudik

Kereta api jadi transportasi paling diminati pemudik Lebaran

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengecek kesiapan infrastruktur transportasi jelang arus mudik Lebaran 2024 di beberapa lokasi di Jawa Barat

Jakarta (ANTARA) - Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan memproyeksikan kereta api menjadi pilihan moda transportasi yang paling diminati oleh masyarakat yang hendak melakukan perjalanan mudik selama periode Lebaran 2024.
 
Kepala Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan Robby Kurniawan mengatakan sebanyak 20,30 persen atau 39,32 juta orang memilih menggunakan kereta api antara kota.
 
"Kalau kita melihat referensi masyarakat itu keinginannya besar sekali untuk menggunakan kereta api," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu.
 
Robby menuturkan dengan adanya keterbatasan kursi pada kereta api, maka hal itu memungkinkan terjadinya perubahan pilihan moda transportasi dari mulai kendaraan pribadi, bus, maupun sepeda motor.