Pertumbuhan ekonomi OKU Timur urutan ke-6 di Sumsel

id Pertumbuhan ekonomi, Kabupaten OKU Timur, BPS OKU Timur

Pertumbuhan ekonomi OKU Timur urutan ke-6 di Sumsel

Bupati OKU Timur Lanosin Hamzah saat memberikan sambutan dalam kegiatan Musrenbang, di Martapura, Selasa (5/3/2024). ANTARA/Edo Purmana

Martapura (ANTARA) - Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatera Selatan (Sumsel) berada di peringkat ke-6 di Provinsi Sumsel, yaitu masih di atas 5 persen sehingga mendapat rapor memuaskan dari Badan Pusat Statistik (BPS) setempat.

Kepala BPS OKU Timur Budiriyanto, di Martapura, Selasa, mengatakan bahwa capaian pembangunan di daerah setempat pada tahun 2023 mengalami pertumbuhan yang sangat baik.

Dia mengatakan, Kabupaten OKU Timur mendapat nilai yang sama dengan laju pertumbuhan ekonomi nasional, yaitu di atas 5 persen sehingga berada di posisi peringkat ke-6 di Sumsel.

"Ciri-ciri suatu daerah yang mengalami kemajuan dapat dilihat dari jasa-jasa pelayanan seperti kafe dan tempat hiburan," katanya lagi.

Dari perkembangan garis kemiskinan, kata dia pula, Kabupaten OKU Timur pada tahun 2023 merupakan titik terendah berada di angka 9,99 persen atau menempati rangking ke-2 kabupaten se-Sumsel.

"Ini menjadi tren yang cukup membanggakan untuk OKU Timur, karena masih di bawah rata-rata Sumsel," katanya pula.

Untuk kemiskinan ekstrem, ujar dia lagi, pada tahun 2022 daerah berjuluk Bumi Sebiduk Sehaluan ini menginjak angka 0,6 persen dan tahun 2023 hampir 0 persen.

Begitupun angka pengangguran di OKU Timur pada tahun 2023 mengalami penurunan yang cukup signifikan, yaitu sebesar 3,96 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

"Kontribusi pertanian di OKU Timur sangat luar biasa, sehingga menjadi faktor penggerak roda perekonomian masyarakat," ujarnya.

Bupati OKU Timur Lanosin Hamzah menyampaikan apresiasi kerja keras seluruh jajarannya dalam upaya meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi masyarakat di wilayah setempat.

Menurut Bupati, OKU Timur saat ini berada di titik gerbang kemajuan, sehingga perlu kesiapan bagi seluruh jajarannya untuk menghadapi risiko tantangan ke depan.

"Saya mengajak seluruh stakeholder dan masyarakat OKU Timur untuk menggapai tujuan dari negara yaitu Indonesia Emas 2045," ujarnya pula.