Jakarta (ANTARA) - Presiden Asosiasi Federasi Atletik Dunia Sebastian Coe menilai tiket untuk Olimpiade 2024 Paris masih terlampau mahal, dan berharap keluarga para atlet diberikan prioritas oleh penyelenggara.
Coe, yang merupakan ketua penyelenggara Olimpiade 2012 London mengatakan ia khawatir keluarga para atlet akan kehilangan momen di Olimpiade tahun depan karena terhalang oleh harga tiket yang mahal.
“Adalah tanggung jawab saya untuk memastikan olahraga kita diselenggarakan dalam lingkungan sebaik mungkin dan panitia penyelenggara di Prancis melakukan segala yang mereka bisa untuk memenuhi stadion-stadion tersebut meskipun harga tiketnya, seperti yang kita tahu, mahal,” kata Coe, dikutip dari AFP, Selasa.
“Kami harus menerima dengan berbagai alasan bahwa Paris akan menjadi Olimpiade termahal baik bagi federasi internasional maupun bagi para penggemar,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, Coe mengatakan pihaknya ingin para penggemar di stadion menyaksikan dan merayakan pertandingan olahraga dengan harga terjangkau.
Berita Terkait
Semen Baturaja optimistis akhiri tahun 2024 dengankinerja positif
Rabu, 18 Desember 2024 17:36 Wib
Korlantas Polri gelar pra-Operasi Lilin 2024 jelang amankan Nataru
Rabu, 18 Desember 2024 17:00 Wib
LKBN ANTARA raih predikat informatif pada Anugerah KIP 2024
Rabu, 18 Desember 2024 1:21 Wib
Pemkab Muara Enim raih predikat A kualitas tertinggi penyelenggaraan pelayanan publik 2024
Selasa, 17 Desember 2024 21:30 Wib
Presiden terbitkan Keppres delegasikan tugas ke wapres pada 17-19 Desember 2024
Selasa, 17 Desember 2024 20:00 Wib
Ancelotti: Penting bagi Real Madrid juarai Piala Interkontinental 2024
Selasa, 17 Desember 2024 15:52 Wib
Mercedes ungkap Hamilton jaga komitmen kuat hingga akhir 2024
Selasa, 17 Desember 2024 12:41 Wib
Mantan pemain NBA gabung ke Bima Perkasa Jogja
Selasa, 17 Desember 2024 9:40 Wib