Jejak longsor purba ditemukan di Kota Sukabumi

id Longsor Purba ,Kota Sukabumi ,Gempa Bumi ,Patahan Bumi ,Sesar Cimandiri ,Kecamatan Lembursitu ,Kabupaten Sukabumi,badan

Jejak longsor purba ditemukan di Kota Sukabumi

Sumber air panas yang berada di objek wisata pemandian air panas Cikundul, Kota Sukabumi, Jawa Barat yang merupakan yang terbentuk dari kejadian longsor purba yang mengindikasikan keberadaan sesar aktif. Antara/Aditya Rohman

Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Hasil penelitian yang dilakukan Pusat Survei Geologi Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menemukan jejak longsor purba di wilayah Kota Sukabumi, Jawa Barat.

"Jejak longsor purba tersebut ditemukan melintang dari utara hingga selatan di Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi," kata Ahli Geologi Struktur dan Tektonik PSG Badan Geologi Kementerian ESDM Sukahar Eka Adi Saputra saat publikasi survei patahan aktif gempa bumi di Kota Sukabumi, Jumat.

Menurut Sukahar, keberadaan jejak longsor purba ini ditandai dengan keberadaan mata air panas yang berada di Kelurahan Cikundul, Kecamatan Lembursitu. Hal itu mengindikasikan adanya sesar aktif.

Selain itu, lanjutnya, indikasi lainnya terdapat beberapa amblas tanah yang terjadi di wilayah Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, yang ada kolerasinya dengan zona patahan.

Lebih jauh ia mengatakan dampak patahan gempa di Desa Gandasoli, Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, yang terjadi pada 1982 lalu harus dijadikan pembelajaran gempa untuk wilayah Kota Sukabumi.

"Hasil survei yang kami lakukan ini untuk menggabungkan hasil penelitian permukaan maupun bawah permukaan yang diharapkannya menjadi data atau sumber para pemangku kepentingan dalam upaya mitigasi bencana," tambahnya.

Sukahar mengatakan hingga saat ini pihaknya masih terus melakukan berbagai penelitian untuk mengidentifikasi Sesar Cimandiri agar dihasilkan informasi yang lebih mendetail dari hasil penelitian sebelumnya, seperti pemetaan orde atau cabang patahan Sesar Cimandiri.