Pemprov Sumsel alihkan pengelolaan Jalan Noerdin Pandji ke pusat

id Sumsel,palembang,jalan noerdin pandji,pemprov sumsel,BBPJN,jalan nasional

Pemprov Sumsel  alihkan pengelolaan Jalan Noerdin Pandji ke pusat

Kondisi Jalan Noerdin Pandji, Kota Palembang, Sumatera Selatan. (ANTARA/Ahmad Rafli Baiduri)

Palembang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) berencana mengalihkan pengelolaan Jalan Noerdin Pandji, Kota Palembang ke Balai Pelaksanaan Jalan Nasional.

Kepala Dinas PU Bina Marga dan Tata Ruang Sumsel M Affandi di Palembang, Senin, mengatakan pengalihan itu bertujuan meningkatkan konektivitas dengan jalan nasional lainnya dan memfasilitasi lalu lintas kendaraan besar yang kerap melintasi jalur tersebut.

"Kami akan upgrade Jalan Noerdin Pandji agar dikelola oleh pemerintah pusat. Jalur ini akan menjadi penghubung dari Simpang Bandara menuju Underpass Simpang Patal, sehingga jalan nasional tersambung dengan jalan nasional lainnya. Saat ini, banyak truk besar yang menggunakan jalur ini," katanya.

Ia menjelaskan peralihan status jalan tersebut diharapkan dapat dilakukan pada tahun 2025. Dengan perubahan status itu pemeliharaan jalan akan dibiayai melalui APBN, sehingga mengurangi beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).