Baturaja (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan mengingatkan masyarakat agar waspada terhadap cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan dampak bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.
Kepala BPBD OKU Januar Efendi di Baturaja, Senin, mengatakan bahwa berdasarkan peringatan dini dari BMKG bahwa hujan lebat disertai angin kencang berpotensi terjadi di beberapa wilayah di Sumsel, termasuk kabupaten setempat selama beberapa hari ke depan.
Dampak cuaca ekstrem tersebut dikhawatirkan menimbulkan bencana banjir dan tanah longsor sehingga harus diwaspadai bersama.
Apalagi, kata dia, Kabupaten OKU termasuk salah satu daerah di Sumsel yang dipetakan rawan banjir dan tanah longsor saat hujan deras dan berlangsung dalam waktu lama.
"Hujan deras yang terjadi kemarin petang hingga malam hari saja merendam ratusan rumah warga di Kelurahan Sekarjaya, Baturaja Permai dan Desa Tanjung Kemala, Kecamatan Baturaja Timur hingga setinggi lutut orang dewasa," katanya.
BPBD OKU ingatkan warga waspada cuaca ekstrem

Warga berjalan menerobos genangan banjir di kawasan Kelurahan Sekarjaya, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU, Minggu (13/4/2025). (ANTARA/Edo Purmana)