Di musim ini, untuk urusan pertahanan di Liga Champions, The Gunners menjadi yang terbaik kedua setelah Inter Milan yang baru kebobolan satu gol.
Arsenal memiliki rata-rata gol yang diharapkan (xG) terendah per pertandingan di kompetisi musim ini, serta kebobolan paling sedikit dari tembakan tepat sasaran per pertandingan (2,4). Selain itu, catatan ini juga membuat mereka menjaga clean sheet dalam 63 persen pertandingan musim ini.
"Jika Anda melihat sejarah tim yang sangat sukses, catatan pertahanan sangat penting," ucap Arteta.
Sementara itu, lawan Arsenal nanti, PSV, adalah tim yang finis di posisi ke-14 dengan rekor 4-2-2. Mereka melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan Juventus dengan agregat 4-3 dalam dua leg di babak play-off.
Berbicara pada sesi jumpa pers pralaga, Arteta mengatakan ingin timnya melanjutkan performa luar biasa yang telah ditunjukkan dalam kompetisi ini.
“Tentu saja, fokus pada apa yang telah kami lakukan dalam kompetisi ini dan mengapa kami melakukannya,” kata pelatih 42 tahun itu.
“Itulah reaksi terbesarnya, karena hal ini tidak terjadi pada tingkat konsistensi seperti itu selama berbulan-bulan tanpa alasan yang jelas, melainkan karena kita memilikinya atau tidak," lanjut dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Arteta: Di Liga Champions, Arsenal bermain lebih baik dari musim lalu
Arteta: Di Liga Champions, Arsenal bermain lebih baik dari musim lalu

Pemain Arsenal Jorginho #20 berselebrasi setelah berhasil mencetak gol dari titik penalti saat pertandingan Liga Champions kontra Girona di Stadion Montilivi, Girona, Kamis dini hari WIB (30/1/2025). Arsenal menang 2-1. ANTARA/X/@Arsenal (@Arsenal)